Memasuki babak kedua, pelatih Persita, Carlos Pena, melakukan sejumlah perubahan strategis untuk menambah daya gedor. Penyerang asing Aleksa Andrejic dan striker muda Hokky Caraka dimasukkan.
Kehadiran para pemain baru ini memang membuat serangan Persita menjadi lebih hidup. Andrejic setidaknya memiliki dua peluang emas, tetapi keduanya berhasil dimentahkan secara gemilang oleh kiper Persebaya, Ernando Ari, yang tampil solid di bawah mistar gawang.
Berbagai upaya yang dilancarkan para pemain Persita untuk membongkar pertahanan rapat Persebaya selalu kandas. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, skor 1-0 untuk kemenangan Persebaya Surabaya tetap bertahan. ***






