Titik Terang Palestina, Presiden Prabowo Saksikan Penandatanganan Perjanjian Damai Gaza

KTT Perdamaian Sharm El-Sheikh
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh yang digelar di International Congress Centre, Sharm El-Sheikh, Republik Arab Mesir, pada Senin, 13 Oktober 2025. (Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr)

JAKARTA, ULASANBERITA.COM – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh. KTT ini diselenggarakan di International Congress Centre, Sharm El-Sheikh, Republik Arab Mesir, Senin, (13/11).

Forum tingkat tinggi ini menjadi momen bersejarah karena digelar dengan agenda utama penandatanganan perjanjian perdamaian dan penghentian perang di Gaza. Ini menjadi langkah penting menuju stabilitas di kawasan Timur Tengah.

Dikutip dari laman presidenri, Setibanya di lokasi, Presiden Prabowo disambut langsung oleh Presiden Republik Arab Mesir, Abdel Fattah El-Sisi, sebelum kemudian berinteraksi dengan sejumlah pemimpin dunia lainnya.

Kehadiran Kepala Negara di Mesir ini menegaskan posisi aktif Indonesia dalam memperjuangkan kemanusiaan dan perdamaian global.

KTT Perdamaian Sharm El-Sheikh menjadi ajang konsolidasi tekad kolektif para pemimpin dunia. Momen puncak solidaritas terekam saat sesi foto bersama.

Sebelum foto bersama seluruh peserta, setiap pemimpin berfoto berdua dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, yang bertindak sebagai Co-Chair KTT.

Presiden Prabowo tampak bersalaman dan berbincang hangat dengan Presiden Trump saat sesi foto tersebut.

Dalam sesi foto bersama seluruh pemimpin negara, Presiden Prabowo berdiri di barisan depan.

Kepala Negara tampak diapit oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Wakil Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA) Syekh Mansour bin Zayed Al Nahyan, sebuah posisi yang melambangkan peran strategis Indonesia di tengah diplomasi perdamaian.

Baca Juga  Badan Gizi Nasional Gandeng Polri, BIN dan Pakar untuk Investigasi Kasus Keracunan MBG

BERITA TERKAIT

ADVERTISEMENT
Scroll to Top