BANDUNG, ULASANBERITA.COM – Bupati Maros, Chaidir Syam mendapat penghargaan Apresiasi Bela Negara (ABN) 2025 dalam acara puncak yang digelar di Hotel El Royale, Bandung, Senin (22/12/2025).
Penghargaan ini diberikan karena komitmen Pemerintah Kabupaten Maros dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan mendapat pengakuan di tingkat nasional.
Penghargaan yang diinisiasi oleh Forum Pimpinan Redaksi Multimedia Indonesia (FPRMI) bekerja sama dengan Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI dan Markas Besar TNI ini, diserahkan langsung oleh Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayjen TNI Freddy Ardianzah, yang mewakili Panglima TNI.
Bupati Chaidir Syam dinilai berhasil mengintegrasikan nilai bela negara ke dalam kebijakan pembangunan daerah.
Indikatornya terlihat dari penguatan wawasan kebangsaan yang masif serta sinergi yang solid antara pemerintah daerah, TNI, dan elemen masyarakat sipil.
Bela Negara Bukan Hanya Militer
Usai menerima penghargaan, Chaidir Syam menegaskan bahwa pencapaian ini adalah buah kerja keras kolektif seluruh elemen di Kabupaten Maros.
Ia menekankan perlunya redefinisi konsep bela negara agar relevan dengan kebutuhan masyarakat modern.
“Bela negara tidak hanya dimaknai dalam konteks pertahanan militer, tetapi juga melalui pengabdian, pelayanan publik, serta upaya membangun karakter kebangsaan di tengah masyarakat,” ujar Chaidir.
Menurutnya, pelayanan publik yang prima dan pembangunan karakter generasi muda adalah bentuk pertahanan negara yang paling nyata di masa damai.






